Yamaha Deta - Salah satu yang perlu kamu perhatikan sebelum mengambil kredit motor adalah mencari leasing yang tepat. Pasalnya, ada beberapa leasing yang justru menjebakmu. Jika sampai salah memilih leasing, hidupmu justru akan sulit. Berikut ini beberapa tips memilih leasing kredit motor yang aman.
Jangan sampai hanya tergiur dengan penawaran menarik yang ditawarkan oleh pihak leasing tersebut. Sebelum itu, kamu harus memeriksa kredibilitas leasing tersebut. Salah satu caranya adalah dengan memeriksa profil perusahaannya, portofolio, dan lain sebagainya.
Cari juga beberapa pengalaman orang-rang yang sudah pernah mengambil kredit motor di leasing tersebut. Pengalaman mereka sangat berharga untuk kamu yang baru pertama kali akan menggunakan jasa leasing. Kamu bisa mempertimbangkan jasa leasing tersebut jika pengguna sebelumnya merasa puas. Jika tidak dan bahkan mengeluh, maka lebih baik cari leasing lain.
Baca juga : Apa itu Fenomena Knocking / Detonation Mesin dan Cara Mengatasinya
Cara memilih leasing kredit motor yang aman selanjutnya adalah dengan mempelajari syarat dan ketentuan yang diajukan. Pasalnya, banyak pengguna leasing yang tidak terlalu memperhatikan hal ini. Mereka akan langsung menyetujui karena syarat dan ketentuannya terlalu panjang.
Alhasil, mereka merasa kecewa bahkan dirugikan oleh pihak leasing tersebut. Parahnya, mereka tidak bisa berbuat apa-apa karena sudah menyetujui syarat dan ketentuannya.
Karena itu, jangan sampai terburu-buru cari tahu tentang biaya administrasinya, suku bunga, jangka watu, dan lain-lain. Jika sudah sesuai, maka kamu bisa mempertimbangkan untuk mengambil kredit motor pada jasa leasing tersebut.
Jasa leasing motor akan menanyakan terlebih dahulu jenis motor yang kamu inginkan. Setelah itu, mereka akan mengajukan beberapa syarat dan ketentuan. Tentu saja, kamu harus menyetujui syarat dan ketentuan tersebut sebelum mendapatkan motor idamanmu tersebut. Jika sudah, maka pihak leasing akan memesankan dan membelikan terlebih dahulu motor sesuai permintaanmu.
Setelah serah terima motor, kamu harus membayar cicilan motor tersebut kepada pihak leasing. Proses pembelian motor menggunakan leasing memang terbilang lebih mudah dan cepat. Pasalnya, jasa seperti ini biasanya sudah bekerja sama dengan pemegang merk motor tertentu. Dengan begitu, proses jual-beli motor secara kredit jauh lebih mudah dan cepat.
Pihak leasing mendapatkan keuntungan dari bunga cicilan motor tersebut. Umumnya, pihak leasing akan mematok bunga sekitar 25 hingga 30 persen per tahun.
Baca juga: Mengenal Fitur Stop Start System Yamaha dan Cara Kerjanya
Jika sudah menemukan jasa leasing yang aman dan mantap menggunakannya, maka pelajari dan penuhi dulu syarat umumnya. Dengan begitu, proses pengajuan kredit motor akan jauh lebih cepat. Pastikan dulu kamu adalah Warga Negara Indonesia dan berdomisili di Indonesia.
Usiamu sudah harus 21 tahun atau maksimal 55 tahun ketika kredit tersebut lunas. Pastikan pula kamu memiliki penghasilan tetap per bulan. Setelah itu, siapkan beberapa dokumen penting, antara lain:
Pertama, kamu harus memerhatikan tenor pinjaman. Tenor pinjaman adalah jangka waktu pembayaran angsuran. Semakin lama tenor yang kamu pilih, maka akan semakin tinggi suku bunga cicilan motormu. Keunggulannya adalah kamu bisa mendapatkan biaya cicilan yang lebih kecil.
Kedua, perhatikan juga uang muka atau Down Payment (DP). Sesuai namanya, ini adalah uang yang pertama kali harus kamu bayarkan saat sudah setuju dengan syarat dan ketentuannya. Umumnya, kamu harus menyiapkan dana sekitar 30 persen dari harga motor sebagai uang muka.
Ketiga, perhatikan juga suku bunga cicilan yang diajukan oleh pihak leasing. Suku bunga bervariasi antara 1.5 persen hingga 4 persen per bulan. Bunga inilah yang membuat membeli secara mencicil lebih mahal ketimbang membeli secara tunai.
Yang paling penting, jasa leasing yang baik akan membantu mengurus segala keperluan kredit motormu. Mereka akan membantumu mulai dari awal pengurusan hingga akhirnya kamu bisa mengambil kendaraan yang kamu pesan itu. Dalam waktu singkat, kamu sudah bisa mengendarai kendaraan impianmu sembari fokus menyelesaikan cicilan kepada pihak
Itu tadi penjelasan singkat mengenai Tips Memilih Leasing Kredit Motor, Aman dan Tak Terjebak. Yamaha Deta akan merekomendasikan leasing yang sesuai dan terbaik untuk anda. Semoga bermanfaat.
Hubungi call-center kami di 0813-2345-4688 (Whatsapp) dan staf kami yang handal siap membantu kebutuhan motor Yamaha Anda.
Yamaha Deta, Distributor Resmi Motor Yamaha Terbaik di Indonesia
Yamaha Deta - Dealer Motor Terbaik di Indonesia
Call Center : 0813-2345-4688
Jl. Boulevard Artha Gading A7B 8-10, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
Yamaha Deta - Dealer Motor Terbaik di Indonesia
Call Center : 0813-2345-4688
Jl. Boulevard Artha Gading A7B 8-10, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Kota Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240